loading
PT Kawasan Industri Medan Telah Membuka Pendaftaran Program Mudik Gratis 2025

PT Kawasan Industri Medan Telah Membuka Pendaftaran Program Mudik Gratis 2025

06 Maret, 2025 

PT KIM telah membuka pendaftaran program Mudik Gratis 2025 (Program TJSL) untuk membantu masyarakat pulang ke kampung halaman dengan aman dan nyaman.

Program ini merupakan bagian komitmen PT KIM untuk mendukung masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah dengan lebih mudah dan terjangkau.

Syarat & Ketentuan
•Mengisi Form Pendaftaran
•Lampirkan fotokopi KTP dan Kartu Keluarga
•Patuh terhadap ketentuan Program Mudik Gratis
•Kota Tujuan : Medan - Padang Sidempuan
•Rute : Medan - Kisaran - Rantau Prapat - Kota Pinang - Langga Payung - Gunung Tua - Aek Godang - Padang Sidempuan
•Kuota terbatas

Jangan lewatkan kesempatan ini!
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor yang tertera di atas.????