Desa Tanjung Muda Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara, 16 Juli 2020, dilakukan kembali panen raya padi yang menggunakan inovasi pupuk organik Wood Vinegar ( Asap Cair). Panen Raya dihadiri oleh Bupati Batubara Bapak Ir.H.Zahir, Kapolres kabupaten Batubara Bapak AKBP Ikhwan Lubis, Plt.Direktur Utama PT.KIM Bapak Adler M Siahaan, UKM Mitra Binaan KIM Bapak Riduwan, Camat Air Putih Bapak Rahmad Khaidir dan disaksikan oleh masyarakat Desa Tanjung Muda Kecamatan Air Putih.
Wood Vinegar ( Asap Cair ) mampu meningkatkan produktivitas pertanian tersebut mampu meningkatkan produktivitas sawah padi seluas 1 Hektar yang awalnya hanya menghasilkan 4 Ton menjadi 6,4 Ton Gabah.