MEDAN ketikberita.com - Mantan Rektor Institut Teknologi Medan (ITM) Prof Dr Ilmi Abdullah MSc dipercayakan menjabat sebagai Direktur Pengembangan dan Operasional PT Kawasan Industri Medan (KIM). "Sesuai dengan akte notaris dikamsud dan tujuan perusahaan adalah melaksanakan serta menunjang kebijaksanaan di bidang ekonomi dan pembangunan nasional pada umumnya," kata Prof Ilmi kemarin melalui HP.
Pada khususnya menyediakan prasarana,melaksanakan pembangunan pada pengurusan pengusahaan dan pemgembangan serta melakukan kegiatan dibidang usaha kawasan industri dan jasa dengan menerapkan prinsip-prinsip perseroan terbatas.
Sedangkan secara komersil perusahaan bertujuan untuk menjadi perusahaan yang menguntungkan,makmur dan berkelanjutan dengan kegiatan menyediakan sarana dan prasarana untuk industri.
Seperti melalui penyediaan kawasan industri yang berwawasan lingkungan dengan tujuan mempercepat investasi dan pertambahan sektor industri,perluasan lahan PT KIM (Persero) tahap III, kerjasama dengan bidang pengadaan energi listrik swasta dan mencari sumber air bersih dan air permukaan sungai Denai dan Biru-biru.
Sebagaimana diketahui tambah Ilmi, PT KIM terus meningkatkan berbagai sarana dan fasilitas yang dibutuhkan dunia usaha walaupun investor
Dalam kawasan yang terbesar di Sumatera Utara ini telah bergabung sebanyak 600 pengusaha mulai dari industri dengan skala UKM,menengah hingga Industri-industri Multinasional dan Internasional.
PT KIM adalah mitra usaha yang tepat untuk tujuan investasi baik bagi investor lokal maupun asing,terdapat berbagai hasil industri yang diproduksi dengan mengandalkan potensi dan sumber daya alam yang terdapat di Sumatera Utara antara lain,Industri Kelapa Sawit, (CPO) dan turunannya seperti Falty Acid.stric acid,Palmitat Acid,Isopropi lFalmmiat,Gliserin dan jenis oleochemical lainnya, karet,coklat, kopi, teh dan hasil-hasil pertanian dari dataran tinggi Sumatera Utara berupa sayur mayut dan buah-buahan. Industri Hasil Laut, Goldstroge, pengalengan ikan, makanan dan minuman hasil hutan.
Terpisah, Ketua Yayasan Pendidikan dan Sosial Dwiwarna Cemerlang SE, mendukung dan menyambut baik atas terpilihnya Prof Ilmi menduduki jabatan penting dan stratrgis guna membantu perekonomian Sumatera Utara khususnya di Kota Medan.
Seperti diketahui Prof Ilmi saat ini juga mendapat posisi staf ahli Kopertis Wilayah I Sumut dan Dinas Ketahanan Pangan Sumut,staf ahli Balitbang Provsu dan Ketua Dewan Riset Daerah (DRD) Sumut (er)